Dia pulalah yang akan memberi kecukupan kepadamu pada hari esokmu.
Ibnu ‘Abbas pernah berkata kepadaku: “Maukah aku tunjukkan kepadamu seorang wanita calon penghuni surga.”
Aku menjawab: “Tentu saja.”
Ia berkata: “Inilah dia wanita berkulit hitam, yang pernah datang kepada Rasulullah SAW, lalu berkata: ‘Aku menderita penyakit ayan dan aku sangat khawatir jika auratku tersingkap saat penyakitku sedang kumat, maka berdo’alah engkau untukku kepada Allah (agar Dia berkenan menyembuhkan penyakitku).’
Rasulullah SAW pun bersabda:
“Jika engkau mau bersabar, engkau akan memperoleh surga. Namun jika engkau mau sembuh, aku akan berdoa agar Allah SWT menyembuhkan penyakitmu.”
“Jika engkau mau bersabar, engkau akan memperoleh surga. Namun jika engkau mau sembuh, aku akan berdoa agar Allah SWT menyembuhkan penyakitmu.”
Wanita tersebut berkata: ‘Aku lebih memilih untuk bersabar saja.’
Rasulullah SAW pun berdoa untuk wanita tersebut.” (Muttafaq ‘alaih)
Dia ridha dengan cobaan yang selalu menimpanya dalam kehidupan dunia yang fana ini karena mengharapkan surga sebagai imbalannya.
Sesungguhnya dia beroleh keuntungan dalam jual belinya sehingga ia menjadi calon penghuni surga.
Akan tetapi, dia menolak bila orang lain melihat auratnya saat dalam keadaan ayan, karena hal ini tidak layak bagi seorang wanita muslim yang pemalu lagi bertaqwa.
Sesudah itu apa yang harus kita katakan kepada wanita-wanita yang berpakaian tetapi telanjang, yaitu mereka yang mahir dalam seni memperlihatkan kecantikan tubuhnya, bahkan berupaya keras untuk menanggalkan kerudung malunya dan berupaya keras untuk membuka bagian-bagian yang memikat lawan jenisnya.
Hentikanlah kecemasan anda, tegarlah dan hadapilah kenyataan dengan hati yang tabah. Berbuatlah sesuatu agar anda tetap hidup.
Artikel Menarik Lainnya:
- Bangunlah untuk anda sebuah istana dalam surga
- Naikilah perahu keselamatan
- Jangan Biarkan Diri Anda Banyak Bicara
- Lebih baik mati daripada melakukan hal yang haram
- Dia merelakan dirinya dan meraih ridha Tuhannya
- Puaslah dengan pilihan Allah untuk anda
- Memelihara kehormatan dan rasa malu akan menambahk...
- Perangilah Kecemasan dengan Shalat
- Berbuat baik kepada orang lain dapat melenyapkan k...
- Rohani lebih pantas diperhatikan daripada jasmani
- Pekerjaan yang anda sukai adalah rahasia kebahagia...
- Perbuatan baik melegakan dada
Tidak ada komentar:
Posting Komentar