Siapakah orang yang harus paling dicintai?

Tiadalah hawa nafsu itu, kecuali selalu memperturutkan apa yang dibiasakan oleh yang bersangkutan. Jika di perturutkan kemauannya, ia akan kecanduan dan jika tidak, ia tidak menuntut. 

   Cintailah dia lebih banyak daripada semua orang!
Apakah anda pernah mengintrospeksi diri dan menanyakan kepadanya seberapa besarkah kecintaan anda kepada Rasulullah SAW?

 Tahukah anda bahwa sikap yang membuktikan kecintaan ini adalah dengan mengerjakan semua yang diperintahkan oleh Nabi SAW yang anda cintai dan menjauhi semua hal yang dilarang olehnya?
    Perhatikanlah kembali perasaan anda dan arahkanlah perasaan cinta anda mula-mula ditujukan kepada Allah SWT, kemudian kepada orang (Nabi SAW) yang telah menyelamatkan kita dari kesesatan. 

Ingatlah selalu oleh anda bila anda menginginkan tempat yang tinggi di dalam surga nanti, sabda rasul SAW berikut: 
“Seseorang itu akan dihimpunkan bersama dengan orang yang dicintainya.”

   Akan tetapi, kecintaan ini perlu dibuktikan secara lahiriah dan bukti lahiriah yang paling utama adalah mengerjakan apa yang diperintahkan oleh Rasul SAW, karena bagaimana seorang bisa mengakui bahwa dirinya mencintai Rasul, padahal dia mengerjakan hal-hal yang tidak sesuai dengan perintahnya, tidak mau mengikuti tuntunannya dan tidak pula mau mengikuti petunjuknya.

   Ambilah buku sirahnya dan bacalah ia, lalu perhatikanlah akhlaqnya yang mulia, tutur katanya yang baik, toleransinya yang menyejukkan, takut kepada Allah dan zuhudnya terhadap dunia. 

Selanjutnya, ubahlah akhlaq anda agar serupa dan sejalan dengan akhlaqnya.

Ada dua orang wanita yang mengkhianati suaminya, masing-masing istri Nuh dan istri Luth, maka akhirnya terhinalah keduanya.
 Adapun Asiah dan Maryam, keduanya beriman, maka keduanya menjadi wanita yang mulia.

Artikel Menarik Lainnya:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ads

Populer